Ribuan koperasi di Bojonegoro selama ini masih kurang maksimal. Tahun ini, perlu terobosan agar koperasi lebih berperan. Padahal, keberadaan koperasi bisa berdampak perputaran ekonomi, bahkan menjaga inflasi. Namun, kendala dan kelemahan koperasi, dampaknya pun kurang maksimal. Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah Kabupaten Bojonegoro Rahmat Junaidi, S.KM, M.Kes, M.PH mengatakan, dari total sebanyak 1.252 koperasi di Kota Ledre, sebenarnya bisa meningkatkan ekonomi anggotanya dan orang lain. Sekaligus bisa memotong rantai distribusi pangan, baik tingkat produsen maupun konsumen. Sehingga menciptakan setabilitas harga. "Secara tidak langsung, bisa menjaga terjadinya inflasi di daerah,".
Sumber berita: Jawa Pos Radar Dander-Kapas, Rabu 28 Pebruari 2018 hal 22.
Sangat Puas
100 % |
Puas
0 % |
Cukup Puas
0 % |
Tidak Puas
0 % |